Selasa, 28 Desember 2010
Taufik Kiemas Nilai Kekalahan Timnas Akibat Euforia
Kekalahan Timnas Indonesia 0-3 dari Malaysia menyisakan duka bagi Bangsa Indonesia, tidak terkecuali Ketua MPR Taufik Kiemas. Dia menilai kekalahan tersebut akibat kegembiraan yang berlebihan atau euforia.
“Sebenarnya dalam hati saya juga girang, namun saya belum berani ngomong. Jadi mereka tidak sempat lathan karena ditanya-tanya terus, diajak wawancara, sms, bb (Blackberry massage),” kata Taufik di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (27/12/2010).
Politisi senior PDI Perjuangan ini menjelaskan, kekalahan timnas juga disebabkan faktor nonteknis.
“Timnas jadi tidak sempat latihan, konsentrasi hilang, wawancara sana-sani, ditanya pacar lah kayak infotainment saja.”
Oleh karena itu, tambah Taufik, sisa waktu dua hari ini sebaiknya Timnas Indonesia dikarantina.
“Saya sebenarnya berharap, sebelum (kemenangan) di tangan Indonesia jangan gembar-gembor dulu. Mereka tinggal 2 hari lagi bertanding, saya rasa waktu itu mereka berlatih di tempat yang tertutup, dikarantina, evaluasi, dan bagaimana mengembalikan semangat lagi,” tegasnya.
Sekadar diketahui, pada pertandingan Minggu malam di Bukit Jalil, Malaysia, Timnas Indonesia kalah 3-0. Kekalahan ini merupakan yang pertama sepanjang pertandingan AFF 2010.(okezone)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
isinya bagus
BalasHapushttp://doktergigibandung.com/