Kamis, 30 Desember 2010

10 Juta Orang Inggris Hidup 100 Tahun

Harapan orang memiliki umur panjang di Inggris meningkat. Lebih dari 10 juta orang akan hidup lebih dari 100 tahun. Menteri Tenaga Kerja dan Urusan Pensiun Steve Webb menyarankan para pekerja untuk mulai menabung untuk pensiun mereka sesegera mungkin.
foto
Webb tengah mencoba untuk memperkenalkan reformasi signifikan terhadap sistem pensiun. "Angka mengejutkan ini benar-benar mengingatkan betapa pentingnya untuk merencanakan ke depan kehidupan nanti kita," katanya. Menurut dia, banyak yang akan menghabiskan sepertiga dari hidupnya di masa pensiun.

Para ahli mengatakan, kenaikan harapan hidup hingga berusia lebih dari 100 tahun memiliki implikasi sosial, ekonomi dan keuangan. Wajib Pajak akan dibebani tagihan yang lebih besar untuk memenuhi pensiun dan biaya perawatan kesehatan pada usia tua.

Ros Altmann, Direktur Saga Group, mengatakan dana pensiun tidak pernah dirancang untuk memenuhi kebutuhan banyak orang yang hidup sampai 100 tahun. "Semakin banyak orang yang hidup lebih lama dengan uang, " ujarnya. "Harus ada terobosan untuk mengantisipasi hal itu."

Pada 1981, ada 2.600 orang berusia lebih dari 100, tapi ini diperkirakan akan meningkat menjadi lebih dari 280.000 pada 2050. Sudah ada 70 persen kenaikan orang yang hidup hingga 100 tahun sejak tahun 2000, dengan enam perempuan untuk setiap satu pria dalam kelompok usia ini.

Rata-rata harapan hidup untuk seorang gadis yang baru lahir sekarang adalah 81 tahun dan sembilan bulan, sedangkan untuk anak laki-laki itu adalah 77 tahun dan tujuh bulan. Sedangkan dulu, lebih dari seperempat anak laki-laki yang lahir 30 tahu lalu diperkirakan meninggal sebelum ulang tahun ke 65 mereka.(Tempointeraktif)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar